Mie Ayam Bangka (Bangka Belitung)


Bumbu dan bahan :
•    Air bersih sebanyak 150 ml
•    Bawang putih sebanyak dua siung, kupas bersih lalu bawnag dicincang halus
•    Bubuk merica setengah sendok teh
•    Daging ayam seberat 250 gram, daging ini dipotong menjadi kecil-kecil
•    Garam dapur sebanyak 1 sendok the (pilih yang beryodium)
•    Jamur sebanyak 100 gram, pilih jenis jamur merang yah, berishkan dan potong kecil jamurnya
•    Kecap manis satu sendok makan
•    Minyak makan/sayur secukupnya/2 sedok makan
•    Minyak wijen sebanyak 1/2 sendok teh
•    Saus tiram, dan kecap asin, masing masing sebanyak 2 sendok makan

Cara membuat Ayam Tumis:
•    Siapkan wajan, beri minyak secukupnya, kemudian tumis bawang putih yang sudah anda cincang sampai baunya harum keluar.
•    Lalu Masukkan daging ayam cincang kedalamnya, masak dan aduk aduk hingga daging ayam kaku.
•    Beri tambahan jamur kedalamnya, masak lagi sambil diaduk hingga jamur layu
•    Langkah terakhir, beri daging ayam dengan tambahkan bumbu-bumbu serta air, masak lagi sampai air mendidih dan agak menyusut, angkat sisihkan.

Bahan Pelengkap Mie Ayam :
•    Kuah Kaldu ayam secukupnya
•    Bawang merah yang sudah digoreng secukupnya
•    Daun bawang yang sudah diiris halus secukupnya

Bahan Toping Untuk Ciri Khas Bakmi Bangka :
•    Sawi hijau segar sebanyak 150 gram, potong sawi hijau dengan ukuran sekitar 3 cm, lalu sawi direbus sebentar saja
•    Tauge besar sebanyak 150 gram, bersihkan tauge

Langkah Terakhir Cara membuat Mie Ayam Bangka :
•    Masak air sampai mendidih secukupnya saja, kemudian rebus mie sampai matang/dengan indikasi mie mengapung. Angkat dan tiriskan bahan ini “mie”.
•    Masukan minyak sayur dan kecap asin secukupnya kedalam mangkok saji, “jika ada minyak ayam gunakan minyak ayam”.
•    Langkah Selanjutnya Masukkan Mie panas, dan aduk-aduk hingga rata.
•    Beri tambahan bahan daun sawi, tauge, ayam tumis daiatasnya.
•    Lalu taburi atasnya dengan menggunakan bawang goreng dan irisan halus daun bawang. Beri kaldu ayam sedikit saja.
•    Langkah membuat mie ayam Bangka selesai
•    Siapkan dimeja makan.
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar